5 Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Boncos

5 Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Boncos

5 Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Boncos
5 Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Boncos

https://www.pexels.com/id-id/foto/interior-kendaraan-hitam-244818/

5 Tips beli mobil bekas berikut ini penting diperhatikan supaya keuangan tidak boncos. Dibandingkan beli mobil baru, mobil second memang lebih murah. Tapi kalau tidak jeli dalam memilih, bisa jadi malah rugi.

Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Rugi

Supaya anda tidak tekor, berikut ini 5 tips yang bisa anda lakukan jika memilih membeli mobil bekas. Mulai dari menyesuaikan budget, kelengkapan dokumen, memperhatikan perpajakan, dan beberapa hal lain. Simak selengkapnya berikut ini.

1.Beli Mobil Bekas Sesuai budget

 

Tips beli mobil bekas supaya tidak rugi yang pertama, adalah menyesuaikan budget anda. Belilah mobil bekas sesuai dana yang anda miliki sehingga tidak bikin kantong kering. Jika dana terbatas, sebaiknya membeli mobil bekas dengan fitur fitur standar asalkan kondisi masih bagus.

2. Dokumen lengkap

 

Pastikan juga mobil bekas yang akan dibeli dokumennya lengkap. Seperti STNK, BPKB dan dokumen penting lainnya. Jangan beli mobil bekas jika surat suratnya tidak komplit meskipun harganya sangat murah.

 

Hal ini sangat berisiko bagi anda. Bahkan bisa terkena risiko hukum. Kendaraan tanpa dokumen lengkap adalah ilegal alias bodong dan anda pastinya tidak ingin bermasalah dengan hal ini.

 

Pastikan juga bahwa BPKB mobil bekas yang akan anda beli tidak sedang digunakan untuk jaminan bank atau pinjaman lain. Karena berisiko bisa ditarik sewaktu waktu oleh leasing. Ini adalah tips beli mobil bekas yang wajib diperhatikan.

3. Kondisi Mobil Bekas Masih Bagus

 

Tips berikutnya, adalah memilih mobil bekas masih bagus dan tahunya belum terlalu tua, misal 2015 keatas. Pastikan bahwa mesin masih aman, sehingga nyaman dan aman dikendarai juga tidak terlalu sering dibawa ke bengkel yang akan menguras kantong. Harga jual mobil bekas tahun muda, juga cukup bagus di pasar jika nantinya anda berencana menjualnya.

4. Pastikan pajak hidup

 

Hal tak kalah penting sebelum beli mobil bekas, adalah pastikan pajak hidup. Sebab jika beli kendaraan bekas dengan pajak mati, maka anda akan menanggung biaya bayar pajak yang menunggak. Tentunya ini akan menambah beban pengeluaran keuangan anda.

5. Asuransi

 

Asuransikanlah kendaraan yang anda beli. Tips beli mobil bekas ini dapat mengamankan anda dari risiko risiko kendaraan yang bisa saja terjadi. Seperti kerusakan, maupun kecelakaan dan lainnya.

 

Dengan lindungan asuransi, perawatan mobil juga akan lebih mudah dan terjamin. Meski demikian, anda perlu pertimbangkan memilih asuransi yang tepat supaya tidak makin menambah keuangan anda. Hal ini mengingat biaya asuransi kendaraan juga banyak yang mahal.

Tips Beli Mobil Bekas Lainnya

 

Selain tips diatas, beberapa hal lain juga perlu diperhatikan saat membeli mobil bekas supaya tidak rugi. Yaitu :

● Beli di Dealer Mobil Bekas Resmi

 

Ada banyak kelebihan beli mobil bekas di dealer dibanding beli di perorangan. Diantaranya tersedia garansi resmi, legalitas kendaraan aman, kualitas mobil bagus dan beberapa dealer mobil bekas menyediakan layanan purna jual yang bagus.

● Beli Secara Kredit

Supaya tidak boncos, mungkin anda bisa mempertimbangkan membeli mobil bekas secara kredit. Memang jatuhnya lebih mahal jika dibandingkan beli mobil bekas cash. Tapi kredit mobil bekas punya keunggulan tersendiri.

 

Diantaranya, anda tidak harus membayar dengan uang tunai. Jadi masih bisa dipakai untuk keperluan lain. Anda hanya cukup membayar uang muka yang relatif lebih ringan dan membayar cicilan bulanan.

Cara Kredit Mobil Bekas

5 Tips Beli Mobil Bekas Supaya Tidak Boncos

https://www.pexels.com/id-id/foto/orang-menampilkan-speedometer-audi-rs-7-1397751/

Cara kredit mobil bekas saat ini mudah. Baik online maupun offline. Bisa langsung datang ke dealer resmi, kredit perorangan, maupun melalui platform digital. Untuk pembiayaan kredit, anda bisa juga mengajukanya di berbagai lembaga keuangan.

 

Salah satunya adalah di PT.Maybank Indonesia Finance. Melalui Maybank Finance. Bank swasta ternama di tanah air ini memberikan layanan pembiayaan mobil baru dan bekas. Termasuk juga pembiayaan mesin industri dan alat berat.

Keunggulan Kredit Mobil Maybank Finance Indonesia

 

Sebagai salah satu usaha milik bank ternama di Indonesia. Maybank Finance pastinya memberikan layanan terbaik bagi customer terkait kredit mobil bekas. Layanan pembiayaan kredit mobil bekas Maybank Indonesia Finance cukup bersaing.

 

Selain itu pelayanannya cukup luas untuk pembiayaan alat berat dan mesin industri. Maybank Finance Indonesia juga sudah didukung banyak dealer, showroom, dan supplier yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

 

Hingga saat ini Maybank Finance sudah punya sebanyak 34 kantor cabang serta 8 kantor perwakilan. Yakni Jakarta, Bekasi, Bogor, Cibubur, Bandung, Denpasar, Semarang, Yogyakarta, Purwokerto, Bandar Lampung, Padang, Samarinda, Batam, Palembang, Manado, Gorontalo Bangka, Aceh, Jambi, Cilegon dan banyak lagi.

Syarat Pembiayaan Mobil Bekas di Maybank Finance Indonesia

 

Jika anda tertarik kredit mobil bekas di Maybank Finance Indonesia. Anda bisa cek daftar harga mobil bekas murah disini Maybank Finance.

 

Berikut ini syarat dokumen yang perlu anda siapkan :

 

  • Foto Copy KTP Pemohon
  • Foto Copy KTP Pasangan
  • Foto Copy KTP Pengurus Badan Usaha (Komisaris & Direksi)
  • Foto Copy Kartu Keluarga / Akta Nikah
  • Foto Copy NPWP / SPT Tahunan
  • Foto Copy SIUP / TDP
  • Foto Copy Akta Pendiri Hingga Perubahan Terakhir
  • FotoCopy Akta Pengesahan Menteri Kehakiman
  • Foto Copy Izin Praktek / SK Pengangkatan
  • Foto Asli Slip Gaji 1 Bulan Terakhir / Surat Keterangan Penghasilan
  • Foto Copy R/K atau tabungan 3 Bulan terakhir
  • Foto Copy Bukti Tempat Tinggal (sertifikat rumah/akta jual beli/rekening listrik/perjanjian sewa)

 

Nah itulah tadi tips beli mobil bekas supaya tidak boncos alias rugi. Perlu mempertimbangkan beberapa hal diatas. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kredit mobil bekas di Maybank Finance Indonesia, bisa mengakses website resmi yaitu https://www.maybankfinance.co.id/. Bisa juga menghubungi melalui telepon di nomor 0804-116-8811.

 

Sumber :

https://www.google.com/amp/s/amp.kompas.com/otomotif/read/2020/06/22/142100115/agar-tak-salah-pilih-begini-tips-membeli-mobil-bekas

 

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
close