Vaksin Covid 19 Terbaru dan Sudah Masuk ke Indonesia

vaksin covid terbaru

Vaksin Covid 19 Terbaru. Dari tahun 2019 kasus covid 19 yang awalnya berasal dari Wuhan China semakin hari semakin berkembang di seluruh dunia. Tercatat dalam hitungan WHO jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19 sampai Desember 2020 adalah 72,556,942 orang. (there have been 72,556,942 confirmed cases of COVID-19, including 1,637,155 deaths, reported to WHO, Sumber WHO)

Vaksin Covid 19 Terbaru

Semakin hari jumlah pasien yang terpapar covid 19 semakin banyak, dan jumlah pasien yang meninggal akibat virus covid 19 ini juga tidak main-main. Angka kematian sampai pertengahan Desember 2020 mencapai angka 1,637,155 kematian. Sehingga hal ini membuat panik seluruh negara-negara di dunia, akibatnya beberapa negara menutup dan memperketat akses masuk ke negaranya.

Vaksin Covid Terbaru
Sumber: Website WHO

Dari data WHO di atas kita dapat melihat bahwa tren angka kenaikan positif covid 19 semakin hari semakin naik dan data ini di ambil di pertengahan Desember 2020. Sehingga beberapa negara di dunia berusaha membuat vaksin covid 19 agar dapat menekan angka positif covid 19.

Sangat banyak sekali vaksin covid 19 terbaru yang dibuat dan di kembangkan oleh beberapa negara, sampai Negara Republik Indonesia pun juga ikut serta dalam mengembangkan vaksin untuk menumpas virus ini. Salah satu negara yang paling gencar-gencarnya mengembangkan vaksin ini adalah Negara Amerika Serikat. Hal ini karena Amerika Serikat adalah negara yang paling banyak kasus positif Covid 19.

Vaksin covid 19 terbaru

Dari gambar di atas dapat kita lihat Amerika Serikat bahwa data pasien yang terkonfirmasi positif covid 19 atau corona adalah sebanyak 16.446.844 orang dan di ikuti oleh negara India, Brazil, Rusia, France dan United Kingdom.

Covid 19 di Indonesia

Sejak bertambah meningkatnya jumlah pasien covid 19 di Indonesia, pemerintah mulai melakukan beberapa langkah dalam menekan jumlah kasus positif covid 19 ini. Beberapa di antaranya seperti melakukan sistem lockdown, sampai mewajibkan masyarakat untuk menggunakan masker ketika keluar rumah.

Baca Juga:

Namun dengan di adakannya sistem lockdown seperti di bulan agustus kemarin, hasilnya tetap tidak mengurangi kasus positif covid 19. Kasus semakin hari bertambah dan terus bertambah, bahkan dari bagian pemerintah pun juga ada yang terkonfirmasi positif covid 19. Selain itu dampak lain yang ditimbulkan sistem lockdown adalah matinya beberapa UKM dan menurunnya daya beli masyarakat.

Menurunnya daya beli masyarakat ini disebabkan karena beberapa faktor, diantaranya seperti pemberhentian kontrak kerja karena beberapa perusahaan tidak berjalan dengan optimal. Jual beli masyarakat di pasaran menurun drastis karena banyak yang takut keluar rumah.

Akibat dari semua ini terjadilah penurunan perekonomian di Indonesia, sehingga banyak masyarakat yang kelaparan ketika itu. Untuk mensiasati hal ini pemerintah mencoba untuk membangkitkan perekonomian kembali dengan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak covid 19.

Vaksin Covid 19 Terbaru

Pemerintah Menggandeng Pos Indonesia dalam Penyaluran Dana Bantuan

Salah satu strategi pemerintah dalam membangkitkan kembali perekonomian adalah dengan cara memberikan bantuan uang tunai dan sembako. Bantuan ini disalurkan pemerintah melalui PT Pos Indonesia, penyaluran dana ini pun dilakukan bertahap-tahap. Sehingga setiap masyarakat miskin mendapatkan bantuan tersebut.

Sampai dengan saat sekarang ini penyaluran bantuan ini masih berlangsung, dan kabarnya di tahun 2021 mendatang penyaluran bantuan ini akan tetap berlanjut. Dan progres penyaluran bantuan Covid ini sudah sukses lebih dari 95%.

Selain pemberian bantuan ini, pemerintah di beberapa daerah juga menggratiskan bea untuk tes sweb dan rapid test. Hal ini tentu tujuan utamanya adalah untuk menekan angka pasien yang positif covid 19.

Datangnya Vaksin Virus Covid 19 ke Indonesia

Seperti yang diberitakan beberapa media televisi, saat sekarang ini vaksin untuk virus ini sudah sampai di Indonesia. Vaksin Covid 19 terbaru ini dibeli pemerintah dari Negara China.

Dengan pemerintah membeli atau mengimpor vaksin ini dari negara lain, membuat terjadinya pro dan kontra di tengah-tengah masyarakat. Banyak yang menyayangkan hal tersebut padahal di Negara kita sudah ada yang melakukan penelitian dan pembuatan vaksin covid 19.

Vasksin covid 19 terbaru ini kabarnya akan dibagikan pemerintah secara gratis. Namun stetment ini belum muncul dari pemerintah sendiri.

Namun kebanyakan masyarakat takut untuk melakukan vaksinasi ini karena ada beberapa isu negatif tentang vaksin yang di beli pemerintah ke Negara China ini. Semoga virus corona ini cepat berakhir dan kita dapat beraktifitas seperti biasa kembali.

Namun dalam hal ini jika dilihat dari sisi kedokteran, seperti yang dijelaskan dalam salah satu artikel di website halodoc, yang di tulis oleh dr. Rizal Fadli. Vaksin yang masuk ke Indonesia tersebut adalah salah satu dari 9 vaksin yang siap sepenuhnya digunakan di pertengahan tahun 2021, karena vaksin tersebut sudah masuk tahap akhir percobaan kualitas.

Vaksin Covid 19 Terbaru.

Editor: Alber Andesko

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
close